Skype Apk untuk Android - Aplikasi Video Call Gratis

Skype Apk untuk Android - Aplikasi Video Call Gratis
Aplikasi Skype untuk Android - Skype Apk
Skype - free IM & video calls - Aplikasi Chatting, telpon Gratis dan Video Call gratis

Ditengah gencarnya promosi dari berbagai aplikasi Instant messenger (IM) dan aplikasi video Call untuk android, Seperti WeChat, viber, KakaoTalk dan sebagainya. Skype sebagai salah satu aplikasi pioner untuk melakukan panggilan video gratis serta instant messaging / chatting tetap kokoh menjadi salah satu yang terpopuler di dunia.

dibawah ini adalah screen shot skype saat di gunakan untuk video call pada android:

skype android
Skype - aplikasi video call terpopuler
Skype - Aplikasi video Call paling populer
Kepopuleran Skype memang ditunjang oleh kemampuan multi-Platform dimana bisa di instal di hampir semua jenis System Operasi sebut saja, iOS iPhone, Blackberry, nokia symbian, nokia asha, Komper PC dan tentu saja Skype untuk Android.

Sejak dibeli oleh Microsoft sebuah perusahan besar di dalam industri komputer skype memang merajai sebagai aplikasi untuk melakukan panggilan telepon gratis via internet (VoIP) serta panggila Video (Video Call) paling populer di dunia, dimana penggunanya bisa melakukan percakapan langsung dengan lawan bicara sambil melihat orang tersebut melalui video real time.

Untuk menggunakan Video Call diperlukan smartphone android yang memiliki camera depan, meskipun begitu bagi yang tidak memiliki kamera depan tetap bisa melakukan video call dengan kamera belakang, namun tentunya hal ini membuat kita tidak nyaman menggunakannya.
uniknya bagi pengguna android 2.3 gingerbread keatas atau yang sudah mendukung layanan, kita bisa menggunakan dua kamera sacara bersamaan saat menggunakan fitur video Call pada aplikasi skype ini, kamera depan untuk melihat kita dan kamera belakang untuk merekan suasana disekitar kita. menarik bukan.

Fitur lain yang tak kalah seru adalah kemampuan telpon ke nomor telpon langsung (bukan ke user skype lainnya) namun fitur tambahan ini bisa digunakan jika kita tellah memiliki kredit dan untuk memiliki kredit kita harus membelinya. Fitur tersebut tentubya hanya fitur pelengkap dan lebih baik kita melakukan panggilan ke penggunba skype lainnya dengan gratis.

berikut fitur menarik lainya dari skype apk android:

  • Kirim pesan, telpon gratis, video Call gratis *gratis disini tentunya tetap memerlukan koneksi internet, baik itu broadband maupun wifi.
  • Kirim gambar, video dan file ke sesama pengguna skype
  • Tersedia pilihan Bicara face-to-face (tatap muka dengan kamera depan) atau menunjukkan apa yang Anda lihat dengan kamera belakang.
  • Kualitas suara dan video Jernih (kualitas tinggi), tentunya diperlukan koneksi internet yang cukup cepat untuk menikmati fitur ini.
  • Bisa login menggunakan akun facebook juga windows live messenger.
  • dan fitur menarik lainya


Download Skype Apk untuk Android
Skype untuk android tersedia gratis dan dapat di download via Play Store. Versi terbaru saat artikel ini dibuat adalah Skype 3.2.0.6673 Apk dengan ukuran 15M dan dapat di install untuk semua jenis android baik itu hp android maupun tablet android dengan OS 2.1 keatas. catatan: untuk update terbaru kami menyertakan link di akhir artikel silakan di download gratis.

Play Store link: Download Skype Apk Android Free, atau klik disini
-->