Versus - Aplikasi Android untuk membandingkan produk

Versus - Aplikasi Android untuk membandingkan produk
Aplikasi android untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan sebuah produk

Suatu waktu saat kita ingin membeli sebuah produk, ponsel android misalnya pasti kita ingin tau kelebihan atau kekurangan produk baru tersebut. Atau mungkin diantara kita berusaha membandingkan satu produk dengan produk lainnya. Mencari informasi tersebut kadang merepotkan dan malah semakin membuat kita bingung dalam memilih produk tersebut.

Untuk solusi itu semua kini hadir sebuah aplikasi bernama "versus" dimana dengan aplikasi ini kita bisa membandingkan 2 buah produk yang kita maksud termasuk fitur, kelebihan dan kekurangannya. Cukup instal aplikasi ini dan ketik produk yang kita maksud kemudian baca perbandingannya. Salah satu aplikasi yang baik untuk anda yang sedang kebingungan membandingkan produk yang cocok untuk anda.

logo vs - versus android apps
Logo Versus
Aplikasi Versus Android

Sejatinya ini adalah versi aplikasi dari sebuah website compare yang beralamat di versus.com. Dimana dalam situs tersebut kita biasa menemukan berbagai data dan fakta tentang sebuah produk, kita juga dapat memberikan opini atau penilaian pribadi tentang sebuah produk tersebut.

Dengan aplikasi ini kita bisa membandingkan beragam produk elektronik bahkan juga yang lainnya termasuk membandingkan kota dan perguruan tinggi. Setidaknya hadir dengan lebih dari 30 kategori produk. Diantarantya adalah ponsel dan aksesorisnya, kamera dan aksesorisnya, tablet, alat Komputer [ seperti, Laptop, CPU, motherboard, SSD, hard disk, Kartu grafis / VGA, monitor, serta aksesoris PC lainnya ], Televisi, konsol game, headphone, jam tangan olahraga, speaker tunggal, camcorder, pelacak kebugaran, Vacum cleaner, mesin cuci, proyektor, headset ponsel, sistem navigasi gps, dan lainnya

Cara membandingkan sebuah produk dengan aplikasi versus
Cara menggunakannya cukup mudah, saat kita membuka aplikasi ini maka kita langsung disuguhi kolom untuk di isi. Maka isilah kolom pertama sebagai produk awal anda dan kolom kedua sebagai produk pembanding dan hanya beberapa detik akan muncul beragam data dan fata serta perbandingan tentang kedua produk tersebut.

Sebagai contoh :
Dibawah ini 3 screenshot saat membandingkan iPhone 5 dengan LG Nexus 5, geser ke kiri kita akan menemukan spek dan kelebihan dari iPhone 5 dan geser ke kanan maka kita akan menemukan kelebihan dari Nexus 5. Sangat menarik.
Aplikasi Versus Android
Tampilan Aplikasi Versus Android
Sayangnya ada sebuah kekurangan menurut kami dan umumnya untuk orang indonesia, aplikasi versus ini hanya tersedia dalam bahasa inggris sehingga kadang kita tidak memahami opini pengguna versus lainnya.
Namun meskipun begitu mengenai spesifikasi data dapat kita pahami dengan mudah.

catatan : perlu koneksi internet saat menggunakan aplikasi ini.
Download Versus Apk

Nama : Versus Android | com.versus
Versi Terbaru : versus 1.0 Apk
Harga : Gratis
Ukuran : 3,2M
Pembuat : Versus.com
Support : Dapat di install dan di jalankan untuk Android 4.0 ICS Keatas ( Android ice cream Sandwich, Jelly bean, kitkat dan diatasnya)

Download Versus Apk, Klik Disini
-->