ATME - Aplikasi Telpon Gratis ke Seluruh Operator Indonesia

ATME - Aplikasi Telpon Gratis ke Seluruh Operator Indonesia
Aplikasi Android untuk Nelpon gratis ke Operator seluler

apa itu @me [ atme ] ?

Mungkin sebelumnya kita sering sekali menemukan aplikasi android yang memiliki fitur telpon gratis yang memungkinkan kita untuk melakukan panggilan telpon / nelpon gratis [ VoIP - Voice over Intenet Protokol / Nelpon gratis lewat sambungan Internet ]. Namun kebanyakan aplikasi tersebut hanya memungkinkan pangilan telpon gratis ke sesama pengguna aplikasi tersebut, misalnya skype, BBM, line, weChat, viber dan banyak lagi. Maka berbeda dengan @me [ baca: atme ]. Aplikasi android buatan Indonesia ini memungkinkan kita untuk melakukan telpon gratis ke seluruh operator telepon seluler di tanah air.

atme adalah Sebuah inovasi baru dari Developer BE DIGITAL yang berasal dari Indonesia. Dengan aplikasi android gratis ini kita bisa melakukan panggilan telepon gratis ke seluruh operator seluler di tanah air. atme sendiri sebenarnya adalah aplikasi messenger untuk android [ saat ini hanya tersedia untuk android ] yang memiliki banyak fitur seperti chat, sms gratis, dan fitur unggulannya adalah telpon gratis. Yang menarik fitur Telpon gratis ini bisa dilakukan antar pengguna aplikasi atme juga ke lintas operator.

atme Aplikasi android yang wajib dicoba.

ATME - Aplikasi Telpon Gratis ke Seluruh Operator Indonesia
logo atme - aplikasi nelpon grais ke seluruh operator seluler

Cara Nelpon Gratis ke seluruh Nomor seluler dengan Aplikasi android atme

Yang perlu kita lakukakan saat ingin mencoba aplikasi ini adalah mendaftar. Selain daftar userna dan passwor kita juga akan dibawa ke Proses pendaftaran yang mirip saat kita ingin mendaftarkan nomor hp saat kita beli kartu perdana. Hal ini terkait pembuatan nomor telepon virtual untuk melakukan panggilan telepon gratis ke nomor hp seluruh operator Indonesia.

Perlu diketahui saat ini atme bekerja sama dengan salah satu operator seluler CDMA tanah air yaitu ESIA, kabarnya kedepannya aplikasi ini juga akan bekerja sama dengan seluruh operator ditanah air seperti telkomsel, XL, Smartfren, Indosat dan lainnya.
Karena masih bekerja sama dengan esia maka otomatis nomor yang dihasilkan dari nomor virtual tersebut adalah nomor esia lengkap dengan kode area saat kita mendaftar.

Setelah proses pendaftaran selanjutnya kita bisa mengisi semua data Profil kita.

Aplikasi Telpon Gratis dan SMS ke nomor seluler dan Ke Luar Negeri

Agar dapat melakukan panggilan telepon ke nomor seluler aplikasi ini memerlukan saldo yang bisa dibeli dengan cara topup pulsa, namun untuk nelpon ke sesama pengguna aplikasi atme kita hanya perlu jaringan internet. Jadi kesan gratis itu jika kita nelpon menggunakan wifi gratis ke pengguna aplikasi atme lainnya maka benar - benar gratis.

Pada saat pertama kali pendaftaran kita akan mendapatkan bonus saldo sebesar 5000 rupiah yang bisa kita gunakan untuk nelpon gratis, kita juga bisa mendapatkan 500 lagi dengan cara mengijinkan aplikasi ini untuk mengirim sms pemberitahuan kesemua kontak di hp kita. [ biaya kirim sms ini gratis ]. Setiap bulan pengguna aplikasi ini juga akan mendapatkan bonus bulanan sebesar 15 menit nelpon gratis ke seluruh nomor seluler Indonesia.
Aplikasi ini juga menyediakan fitur untuki mengirim SMS kenomor seluler gratis.
keterangan lengkap dan tarif bisa dibaca situs resminya : http://atme.co.id/
 Baca juga plikasi Buatan Indonesia laoinnya yang memiliki fitur sejenis : Catfiz


Fitur dan kelebihan Aplikasi Atme
  • Melakukan panggilan Telpon gratis ke seluruh operator Indonesia dan beberapa Negara luar negeri
  • Meneri panggilan telepon
  • mengirim SMS
  • Menerima SMS
  • Kualitas suara tinggi [ HD - Hight Definition ]
  • nomor virtual untuk nelpon dan sms
  • sebagai aplikasi chatting dan media sosial
  • sticker gratis
  • dan beberapa fitur lainnya yang masih dalam tahap pengembangan seperti berbagi foto, grup chat, berbagi video dan lainnya

dibawah ini adalah screenshot aplikasi telpon gratis ke nomor seluler, AtMe.

ATME - Aplikasi Telpon Gratis ke Seluruh Operator Indonesia
tampilan aplikasi AtMe telpon gratis ke nomor hp

Tips Nelpon Gratis Ke Nomor Seluler dengan aplikasi Android

Demi kenyamanan kami sarankan untuk menggunakan jaringan Internet cepat minimal 3G keatas meskipun pada kenyataan bisa juga pada jaringan 2G, namun demi mendapatkan kualitas HD kami menyarankan untuk pengguna WiFi cepat.
Dari pengalaman kami androidesia selama mencoba menggunakan aplikasi atme ini sudah bagus, meskipun ada beberapa yang perlu ditingkatkan. Aplikasi ini juga terbukti dapat melakukan panggilan telpon gratis ke nomor hp / GSM dan juga mengirim SMS gratis.

Aplikasi yang kami gunakan saat percobaan adalah versi Atme 1.0.9 Apk dengan ukuran 20 MB, sayangnya hanya dapat di install untuk android 4.0 Ice Cream Sandwich [ ICS ] keatas. Aplikasi atme telpon grsatis ke nomor seluler Indonesia ini tersedia gratis dan dapat di download melalu google Play store atau melalui link diakhir artikel ini.

Download ATME - Aplikasi telpon Gratis ke Nomor Hp

Nama ID : com.bedigital.atme apk | @ME [ baca atme ]
Versi Terbaru : 1.0.9
Harga : Gratis | terdapat pembelian top up pulsa dan lainnya
Ukuran : 20 MB
Pembuat : BE DIGITAL
Support : ATME dapat di install dan di jalankan untuk Android 2.2 eclair Keatas ( Android froyo, gingerbread, honeycomb, ice cream Sandwich, Jelly bean, kitkat dan diatasnya )

Download atme Apk, Klik Disini
-->