Beredar HP Android Palsu - Cek "Jeroan" Android Kamu dengan CPU-Z Apk

Beredar HP Android Palsu - Cek "Jeroan" Android Kamu dengan CPU-Z Apk
Hati - hati HP android Palsu banyak beredar

Akhir - akhir ini kami sering mendapatkan laporan Android tentang adanya smartphone android Asli tapi palsu alias replika. Bentuknya sangat mirip dan secara sekilas dengan kasat mata sulit untuk dibedakan... (weii tidak hanya lagu ayu ting ting alamat palsu, ponsel android juga ada yang asli tapi palsu heee...

Keleluasaan System Operasi Android yang bersifat terbuka ternyata dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, alih - alih membuat inovasi dengan membuat smartphone handal baru malah membuat replika dengan mendompleng kepopuleran atau kesuksesan penjualan merk dan type tertantu. Serie yang paling banyak direplika adalah samsung s3 dan samsung s4.

Contoh Samsung Galaxy S4 palsu - sangat mirip bukan
Hal Pertama untuk mengenalinya adalah harga yang ditawarkan sangat miring atau jauh diatas harga normal, maka ketika anda menemukannya berhati - hatilah karena ponsel android replika ini tidak memiliki fitur selengkap aslinya, meskipun sudah sama - sama menggunakan System Operasi Android.
[ Tentang hp android palsu akan kita bahas pada artikel selanjutnya, jangan lupa gabu di facebook kami: Aplikasi Android Indonesia ]
Jika anda sudah terlanjur membeli Kini ada sebuah tool sederhana yg sanggup mengenali isi "jeroan" android kamu.

CPU-Z Apk Android - Kenali "Jeroan" android kamu
Kita tidak akan membahas lebih jauh tentang Android Palsu atau replika, namun sebuah aplikasi bernama CPU-Z akan mampu mengenali jeroan / hardware dari smartphone android kamu, asli atau palsu. Aplikasi yang sangat ringan ini sangat membantu dengan memberikan informasi seputar perangkat keras yang tertanam di dalam hp Android kamu. Jika anda terlanjur membeli maka silakan untuk mencoba download dan instal aplikasi CPU-Z Android berikut ini

Aplikasi CPU-Z Android
CPU-Z sendiri sebelumnya sudah sangat terkenal untuk mengenali hardware dalam sebuah komputer PC atau Laptop dan kini dengan ukuran yang lebih ringkas tersedia juga untuk android.

Aplikasi Android gratis ini sanggup mengnali hal-hal berikut ini;
- SoC ( System On Chip ) nama prosessor, arsitektur , kecepatan clock untuk setiap core ;
- Sistem Informasi : perangkat merek & Model , resolusi layar , RAM , penyimpanan; .
- informasi Baterai : tingkat , status , suhu ;
- Sensor .

silakan download, install dan buka dan anda sudah mampu mengenali "jeroan" android kamu.

Download CPU-Z Android

Nama : CPU Z com.cpuid.cpu_z
Pembuat : CPUID
Versi Terbaru : 1.04
Harga : gratis
Ukuran : 316k
Support : Android 2.2 Foyo Keatas(Android froyo, gingerbread, honeycomb, ice cream Sandwich, Jelly bean, kitkat dan diatasnya)

Download CPU-Z apk Android, Klik Disini
-->