Taskbar - Membuat Start Menu Ala Windows 7 untuk Android

Taskbar - Membuat Start Menu Ala Windows 7 untuk Android
Aplikasi Android untuk membuat Start Menu Ala Komputer Windows

Aplikasi ini sebenarnya bukanlah aplikasi baru, karena sebenarnya sudah tersedia sejak lama di Google Play store. Namun mungkin sebagian pengguna android ada yang masih belum tau. Fungsi utamanya adalah menghadirkan menu pintar layaknya "Start Menu pada komputer Windows 7 atau windows XP. Selain itu juga berfungsi sebagai multitasking yang memudahkan kita berpindah dari satu aplikasi ke aplikasi lain. Selain itu untuk mempercantik tampilan Android kamu.

dibawah ini adalah contoh tampilan aplikasi Taskbar Start Menu alan komputer.

Taskbar - Membuat Start Menu Ala Windows 7 untuk Android
Start Menu Ala Windows 7 untuk Android

Fitur dan Cara menggunakan Taskbar Android

Cara menampilkan tombol star menu pada hp android cukup mudah. Saat menggunakan pertama kali  silakan download dan instal kemudian buka aplikasi tersebut dan aktifkan [ biasanya saat dibuka otomatis aktif ] maka akan icon baru pada sudut kiri bawah layar android, layaknya tombol Start Menu pada komputer. Setelah ditekan maka akan muncul deretan aplikasi yang sangat mirip dengan tampilan pada komputer. Selanjutnya kita bisa mengatur daftar aplikasi tersebut.

Untuk gambar yang muncul diambil dari Akun Google Plus [ akun google yang terkait dengan hp android anda ]

Fitur lain:
Menyusun ulang aplikasi, menyembunyikan aplikasi, fitur pencarian aplikasi, mengubah background, mengubah tampilan secara keseluruhan dan lainnya. Silakan oprek sendiri

Download Taskbar - Aplikasi Android untuk membuat Start Menu Ala Komputer Windows


Ukurannya cukup kecil hanya sekitar 3,3 MB serta dapat di instal untuk semua perangkat android baik itu tablet maupun hp android, minimal android 2.2 Froyo keatas. dan yang pasti Aplikasi taskbar tersedia gratis di google play store.

Download Taskbar Android

Nama ID : com.rootuninstaller.taskbarw8
Versi Terbaru : 4.0.2236 Apk
Harga : Gratis
Ukuran : 3,3 MB
Pembuat : Root Uninstaller
Support : Taskbar dapat di install untuk Android 2.2 keatas baik tablet maupun smartphone ( Android froyo, gingerbread, honeycomb, ice cream Sandwich, Jelly bean, kitkat, Lollipop dan diatasnya )

Download Taskbar Apk, Klik Disini
-->