Tema Android Lollipop - Aplikasi Theme mirip Nexus 6

Tema Android Lollipop - Aplikasi Theme mirip Nexus 6
Android Lollipop Nexus 6 Theme
Tema Android baru bergaya Android Lollipop pada Nexus 6

Google baru saja merilis versi terbaru untuk system Operasi Android yang diberi nama Lollipop, Android versi 5.0 ini memiliki banyak perubahan dan salah satu perubahan yang paling mudah dirasakan adalah dari sisi desain tampilan yang dikenal dengan sebutan Material Design. Tampilan cenderung datar namun clean, lebih tampak modern dan tentu saja lebih nyaman dilihat.
baca juga : kelebihan android 5.0 Lollipop
Android 5.0 Lollipop ini memang belum bisa dinikmati oleh semua pengguna android baik smartphone maupun tablet, pada saat pengumumannya lalu hanya tersedia pertama kali untuk Google Nexus 6. Lalu untuk kita yang belum kebagian Android Lollipop bolehlah menggunakan aplikasi tema yang mirip android lollipop. Ya hanya sekadar merasakan tampilannya yang lebih segar. Salah satunya adalah Android Lollipop Nexus 6 Theme.

Tema Android Lollipop Aplikasi Theme mirip Nexus 6
Logo Android Lollipop Nexus 6 Theme

Aplikasi tema Nexus 6

Seperti yang sudah kita ketahui sebelumnya bahwa Nexus 6 adalah ponsel android pertama yang menggunakan OS terbaru Android 5.0 Lollipop, maka tampilan untuk tema ini juga mengambil desain dan tampilan dari ponsel tersebut, sehingga secara sekilas tampilannya akan sangt mirip dengan smartphone Nexus 6. [ baca juga : Spesifikasi dan harga Motorola Nexus 6 ]

Fitur Lollipop Launcher
  • HD Icons - Icon untuk aplikasi yang tersedia dalam kualitas terbaik
  • Apex Launcher skin included - Lebih mudah mengkostumisasi dengan Apex launcher karena sudah tersedia langsung
  • 12 Stock HD Wallpapers - tersedia 12 pilihan wallpaper bergaya Android 5.0 Lollipop dengan kualitas tinggi [ Hight Definition / HD ]
  • Wallpaper Gallery - Tersedia gallery Khusus gambar yang akan bisa dijadikan sebagai Wallpaper
  • Mendukung hampir semua Launcher Android Populer yang tersedia di Google Play Store seperti Go Launcher, ADW, Nova, smart, Atom dan Laincher lainnya.

Cara Menggunakan Tema Android Lollipop

Harap diperhatikan bahwa sebelumnya anda pernah menginstal salah satu launcher berikut, Apex Launcher, Nova Launcher, Solo Launcher, Go Launcher Ex, ADW Launcher Ex, Holo Launcher, Atom Launcher, Action Launcher, Smart Launcher, Mini Launcher, atau Epic Launcher. Jika anda belum memilikinya anda bisa memilihnya dan mendownloadnya dari artikel berikut ini : Kumpulan Launcher terbaik .

Setelah mendownload tema ini anda bisa menerapkan tema lollipop ini langsung dari menu launcher yang anda gunakan.

dibawah ini adalah tampilan dari aplikasi tema android : Lollipop Nexus 6 Theme

Tema Android Lollipop Aplikasi Theme mirip Nexus 6
Android lollipop 5.0 Launcher / theme

Download Tema Android Lollipop

Android Lollipop Nexus 6 Theme dapat di instal untuk androd 2.2 keatas dengan syarat telah memiliki launcher seperti yang sudah kami sebutkan diatas misalnya smart Launcher. Ukurannya hanya sekita 7,6 MB dan berjalan cukup ringan. Hanya saja kadang masih terjadi crash sehingga iconnya tidak ikut berubah, Hal ini sendiri diakui oleh developernya karenanya masih akan terus dikembangkan.
Download Android Lollipop Nexus 6 Theme

Nama ID : Android Lollipop Nexus 6 Theme
Versi Terbaru : 1.0 Apk
Harga : Gratis
Ukuran : 7,6 MB
Pembuat : OnTheEdge
Support : dapat di install dan di jalankan untuk Android ( Android froyo, gingerbread, honeycomb, ice cream Sandwich, Jelly bean, kitkat dan diatasnya )

Download Android Lollipop Nexus 6 Theme Apk, Klik Disini
-->