2tap Launcher - Minimalis dan Ringan

2tap Launcher - Minimalis dan Ringan
2tap Launcher - Aplikasi Laucher android, yang ringan dan fungsionalis namun tetap Keren

Kehadiran launcher pada android adalah sebuah kelebihan tersendiri. Dimana kita bisa mengubah tampilan secara drastis, tidak hanya sekedar tema tapi bisa mengubah tampilan secara keseluruhan. Ada 2 tujuan utama saat kita mencoba sebuah launcher android, pertama tentunya adalah mempercantik tampilan android agar terasa lain dari pada yang lain dan yang kedua adalah menambah fungsionalitas, menambah fungsi agar mempermudah penggunaan android di saat - saat tertentu. dan 2tap Launcher ada diantara keduanya. Selain memiliki kemampuan untuk mempermudah kita mengakses dan mengorganisir aplikasi juga tetap memperhatikan sisi tampilan yang terlihat sangat minimalis namun tetap cantik.

2tap Launcher - Minimalis dan Ringan
2tap Launcher Android - Minimalis dan Ringan

Sesuai namanya 2tap Launcher adalah launcher yang mampu melakukan sesuatu dalam 2 kali sentuhan, meskipun kadang tidak semuanya dalam 2 kali sentuhan. Salah satu kelebihannya adalah kemudahan untuk mencari dan menemukan aplikasi yang telah kita instal di perangkat android kita.

Yang menurut kami paling menarik adalah tersedianya cards dan profil. Dimana card dapat kita fungsikan untuk menyimpan aplikasi yang sering kita gunakan, sementara profil adalah mengatur tampilan pada saat tertentu. Misalnya saat di kantor kita bisa beralih dan membuat profil baru dengan mengubah tampilan dan dan menambahkan aplikasi yang sering kita gunakan di kantor bisa kita munculkan sementara aplikasi atau game lain kita sembunyikan.
Salah satu launcher android yang kami rekomendasikan untuk anda coba.

Ketika pertama kali mencoba 2tap Launcher ini kita hanya akan menemukan sebuah tampilan yang sangat minimalis dan clean, hanya ada gambar latar dan sebuah widget jam yang cantik. Geser kekiri maka disisi kanan kita akan menemukan menu utama berupa profil, cards dan aplikasi pavorit. Sementara usap layar ke kanan maka ditepi kiri akan kita temui deretan aplikasi yang tersusun sesuai abjad. Menarik kita tingga menyenttuh huruf inisial maka akan muncul aplikasi yang kita inginkan.

Fitur unggulan dan kelebihan 2tap launcher
  • Mendukung banyak bahasa termasuk bahasa Indonesia
  • Profil - Membuat dan menambahkan aplikasi sehingga mudah beralih ke tampilan disaat tertentu
  • Card - Menampilkan aplikasi tertentu pada home screen dengan card tertentu.
  • Pavorit - aplikasi yang sering kita gunakan
  • Support live wallpaper, icon pack, dan lainnya uintuk mempercantik tampilan home screen

2tap Launcher - Minimalis dan Ringan
Tampilan 2tap Launcher 
Untuk android 4.0 Ice Cream Sandwich keatas
Hampir dipastikan semua aplikasi android terbaru ( yang baru muncul saat ini ) hanya mendukung android ICS keatas. termasuk 2tap Launcher ini. Sebuah kerugian tentunya bagi pengguna android yang masih stuck di android gingerbread dan sepertinya memang mulai ditinggalkan oleh para pengembang aplikasi dan game android. namun jangan kuatir kita masih mencoba Launcher lainnya yang tak kalah menarik seperti ADW Launcher.
selengkapnya tentang ADW Launcher dan link download, Klik Disini -> ADW Launcher
2tap Launcher Pro
Sayangnya tidak semua Fitur hebatnya tersedia untuk 2tap Launcher versi gratis. Jika ingin merasakan semua fitur menariknya kita harus membeli versi Pro seharga 4$. Namun bagi ingin mencobanya dulu S2tap Launcher Pro tersedia gratis selama masa trial 3 hari dan selanjutnya harus membayar :D
Download 2tap Launcher

Nama : 2tap Launcher | Apk
Versi Terbaru : 1.4.2 .Apk
Harga : Gratis | 2tap Launcher Pro berbayar
Ukuran : 3,7M
Pembuat : Fabio Santo
Support : Dapat di install dan di jalankan untuk Android 4.0 ICS keatas ( Android ice cream Sandwich, Jelly bean, kitkat dan diatasnya)

Download 2tap Launcher Apk, Klik Disini
Download 2tap Launcher terbaru via Google Play Store, Klik Disini
-->